Minggu, 11 April 2010

Sego Janganan

Ini lagi masakan andalan dari Banyuwangi yaitu Sego Janganan 
Dalam bahasa Indonesia sego janganan bisa diartikan nasi sayuran. Tapi jangan salah, kita tidak akan menemukan sayuran, melainkan hanya jagung muda yang dimakan dengan pindang serta sambal pedas. Hem…

Penjual makanan ini kini bisa dihitung jari. Tapi bila anda menjadikan makanan ini sebagai favorit, kenapa tidak membikinnya sendiri? Selain tergolong mudah, bahan-bahan sego janganan umumnya mudah didapat.

Pertama, anda siapkan bahan-bahan dasarnya. Yakni, jagung muda, parutan kelapa agak muda, dan pindang. Untuk bumbunya, anda siapkan kencur, kemiri, cabai merah, terasi, kecap dan garam secukupnya.

Buatlah bumbunya dulu. Kemiri dan terasi digoreng. Sedangkan jagung dan parutan kelapa dikukus hingga lunak. Seluruh bahan bumbu termasuk kemiri dan terasi ditumbuk bersama-sama hingga bahan menjadi halus. Kemudian campurkan jagung dan kelapa ke dalam bumbu.

Untuk pindang, jangan lupa direbus hingga matang. Lalu lumuri pindang dengan kecap yang dicampur garam secukupnya.

Sedangkan untuk bahan sambal, anda campurkan cabe rawit, terasi dan kemiri lalu tumbuk hingga halus.

Berbagai bahan tadi lalu hidangkan bersama-sama dengan nasi hangat. Rasa pedas, gurih, dan nikmatnya tentu tak terbayangkan lagi.

Comments :

0 komentar to “Sego Janganan”

 

Copyright © 2009 by feel, What I Want to Life